Referensi Show
Ingin tahu cara meraih penghasilan dengan iklan di situs Anda? Coba Google AdSenseAda banyak cara untuk meraih penghasilan dengan beriklan. Jika Anda ingin meraih penghasilan dengan Google, sebaiknya coba gunakan AdSense di situs Anda. Berikut hal-hal yang perlu Anda ketahui untuk memulai. Tahukah Anda bahwa ada beberapa cara untuk meraih penghasilan dengan Google AdSense? Mungkinkah ada peluang yang Anda lewatkan untuk meraih penghasilan dengan Google? Jika Anda ingin memaksimalkan laba Google AdSense, pastikan untuk mencoba cara berikut untuk meraih penghasilan dengan AdSense. 1. Buat jenis situs yang tepat untuk Google AdSense.Jenis situs tertentu berperforma lebih baik dibandingkan situs lain dalam menghasilkan pendapatan Google AdSense. Dua hal yang Anda butuhkan untuk meraih penghasilan dengan AdSense adalah konten yang menarik dan jumlah traffic yang banyak. Terkait konten, ada dua jenis konten. Ada konten yang menarik orang baru ke situs Anda setiap hari, dan ada konten yang mendatangkan kembali pengunjung ke situs Anda setiap hari. Idealnya, ada keseimbangan yang bagus di antara keduanya. Dengan demikian, Anda selalu memperoleh traffic baru dan memastikan sebagian dari traffic baru tersebut menjadi pengunjung setia. Situs yang sempurna untuk konten serta menarik pengunjung baru dan berulang mencakup situs berikut:
Meskipun ada berbagai jenis situs lain yang dapat Anda buat, kelima jenis situs di atas adalah yang paling mudah dioptimalkan dengan konten yang menarik, dipromosikan, dan dicarikan tata letak yang sesuai untuk menampilkan konten dan mendapatkan klik bagi iklan Google AdSense Anda. 2. Gunakan berbagai jenis unit iklan.Perusahaan yang berbeda akan menggunakan jenis gaya iklan yang berbeda saat membuat iklan melalui platform untuk pengiklan - Google AdWords. Mereka akan memiliki opsi untuk membuat iklan berbasis teks yang sederhana, iklan gambar, dan iklan video. Karena pengiklan memiliki opsi untuk membuat iklan dalam berbagai format, Anda harus memberikan kesempatan kepada audiens untuk terhubung dengan pengiklan yang iklannya kemungkinan besar akan mereka klik dengan menggunakan berbagai jenis unit iklan di situs Anda. Saat menentukan jenis iklan apa yang akan digunakan dan lokasi penempatannya, pastikan untuk selalu memperhatikan pengalaman pengguna. Anda harus selalu memiliki lebih banyak konten dibandingkan iklan pada halaman Anda. Gunakan Google Analytics untuk menguji jumlah, penempatan, dan gaya iklan di situs Anda untuk melihat mana yang paling cocok dengan situs dan pengunjung Anda. 3. Terapkan Iklan Penelusuran Khusus AdSense.Jika memiliki situs dengan banyak konten (blog, berita, forum, dsb.), Anda dapat menggunakan Penelusuran Khusus AdSense di situs Anda. Selain akan memberikan pengalaman yang bagus bagi pengguna karena memungkinkan mereka menemukan konten spesifik di situs Anda, Penelusuran Khusus AdSense ini akan membantu memaksimalkan laba Google AdSense dengan menampilkan iklan di samping hasil penelusuran situs Anda. Perhatikan bahwa Penelusuran Khusus AdSense berbeda dengan Google Penelusuran Khusus dan Anda harus mengajukan permohonan agar Penelusuran Khusus AdSense di situs Anda mulai menghasilkan pendapatan melalui pengguna penelusuran di situs Anda. 4. Mulai raih penghasilan dengan Google AdSense di YouTube.Google AdSense bukan hanya ditujukan untuk mereka yang membuat konten berbasis teks atau fitur online gratis. Jika video adalah andalan Anda, mulailah menayangkan video unik di YouTube melalui channel YouTube Anda sendiri. Setelah membuat channel, Anda dapat membuka fitur channel YouTube dan mengaktifkan monetisasi. Tindakan ini akan memandu Anda melalui proses penautan channel YouTube ke akun AdSense agar dapat memonetisasi video Anda. Setelah menghubungkan channel YouTube ke akun AdSense, Anda dapat memilih video mana yang akan dimonetisasi dan jenis iklan apa yang ditampilkan kepada penonton video. Cukup buka Pengelola Video, centang video yang ingin Anda monetisasi, lalu pilih setelan iklan video tersebut. Selanjutnya, Anda dapat menjelajahi Pengelola Video kapan saja untuk melihat video mana yang telah dimonetisasi (berdasarkan simbol dolar hijau di sampingnya) dan mengelola setelannya. Bagaimana cara agar video YouTube kita ada iklannya?Syarat untuk Cara Mendapatkan Iklan di Youtube. Mempunyai akun Youtube yang terverifikasi.. 2. Domisili Anda berada di wilayah yang tersedia Youtube Partner.. 3. Bersedia mengikuti pembatasan konten.. Punya 4.000 jam tayang.. Memiliki subscribers minimal 1.000.. 6. Jangan spamming komentar.. Menyetujui Youtube Partner Program.. Kenapa belum 1000 subscriber tapi sudah ada iklan?Kenapa channel belum 1000 subscriber dan 4000 jam tayang (belum monetisasi) muncul iklan ? Hal ini dikarenakan peraturan baru Youtube yang memungkinkan youtube untuk memasang atau menempatkan iklan pada semua channel baik channel yang sudah maupun belum dimonetisasi.
Berapa harga pasang iklan di YouTube?Kemudian, jika ingin ditayangkan selama satu bulan akan dikenakan tarif mulai dari Rp 810.000 hingga Rp 3.655.000 dan jika ingin ditayangkan selama 3 bulan berturut turut akan dikenakan tarif mulai Rp 2.430.000 hingga Rp 5.425.000. Kisaran harga tersebut tentu berbeda di tiap agen jasa digital marketing.
Apakah ada iklan di YouTube dapat uang?Anda dapat menghasilkan uang di YouTube melalui fitur berikut: Pendapatan iklan: Dapatkan pendapatan iklan dari iklan display, overlay, dan video. Langganan channel: Pelanggan Anda melakukan pembayaran bulanan berulang dengan imbalan berupa keuntungan khusus yang Anda tawarkan.
|